Materi 2 : Evaluasi Website

1. Kompetensi dasar yang akan dicapai

3.2 Mengevaluasi website
4.2 Merancang website

2. Indikator Pencapaian Kompetensi :

1. Mampu mengevaluasi website, yang dievaluasi adalah navigasi menu dan niche.
2. Mampu mengidentifikasi niche.
3. Mampu menentukan niche dari ide.
4. Mampu membuat struktur menu dari niche yang ditentukan.

3. Mengevaluasi website.

 3.1 Pengertian Website

Website merupakan rangkaian halaman web yang ternavigasi dengan baik sehingga menghasilkan interaksi dari pengguna. Web sendiri merupakan satu halaman html yang berisi berbagai macam informasi, ada banyak poin yang bisa dievaluasi dari sebuah website, seperti

  1. Niche
  2. Tampilan website
  3. Struktur navigasi menu
1. Niche
Niche adalah istilah lain untuk mengartikan "topik" yang dibahas. Jika kita membuat topik tentang sepakbola, voli dan basket maka nichenya tentang olahraga, dan sama halnya jika kita membuat niche tentang pendidikan maka topiknya tak lepas dari matapelajaran atau mata kuliah atau mata kursus.

2. Tampilan Website
Cantik atau Gantengnya manusia dilihat dari wajahnya, untuk website cantik atau gantengnya dilihat dari tampilannya, bagaimana menyusun warna untuk website dan semua aspek untuk mempercantik dan memperganteng tampilan.

3. Struktur Navigasi Menu
Struktur navigasi menu hampir sama halnya seperti menu makanan yang kalian lihat restoran, gunanya adalah untuk mempermudah pengunjung mengetahui isi dari website kita. Dalam buku bisa diibaratkan sebagai sinopsis yang hanya kalimat saja bisa membuat kita tahu garis besar isi cerita yang ada dalam buku itu.

3.2 Tujuan mengevaluasi Website

Kali ini kita akan fokus pada bagaimana mengevaluasi website dari struktur navigasi menu yang ada, tujuan dari mengevaluasi ini adalah untuk mengetahui apa saja menu yang ditampilkan dari suatu website. Syarat pertama yang harus dilakukan adalah kita tentukan dulu niche apa yang akan kita evaluasi. Niche atau keyword sendiri adalah suatu identitas yang dibawa oleh website, kita beri contoh seperti detik , tribunnews, dan merdeka, niche mereka adalah berita, karena mereka menyediakan banyak informasi terkini tentang banyak hal seperti teknologi, pendidikan hingga informasi kriminal. Setelah tahu niche apa yang akan dievaluasi selanjutnya kita menentukan banyaknya website yang akan dievaluasi. Setelah kita mendapatkan website yang kita inginkan maka kita gambar terlebih dulu struktur menu yang tampil dari website yang kita dapatkan.

3.3 Struktur Navigasi Menu

Website yang baik harus memiliki menu. Menu bisa diibaratkan sebagai sinopsis yang mewakili isi dari sebuah website. Menu yang baik haruslah terlihat, mudah dijalankan, namun kadang orang masih belum terlalu memikirkan menu karena fokus dulu pada konten.

Gambar dibawah ini merupakan contoh navigasi menu yang diambil dari situs widhiawan.com. 
struktur navigasi
Navigasi Menu
Jika menu diatas digambarkan menjadi lebih simpel bisa terlihat seperti ini.
Navigasi Menu
Strukur Navigasi Menu Widhiawan.com

Comments